Selasa, 25 April 2017

Proaktif atau Reaktif

Proaktif dan Reaktif

Sebagian dari kita mungkin susah untuk bersikap proaktif jadi saya akan menjelaskan di sini tentang proaktif dan juga musuh bebuyutannya yaitu si reaktif, dan di manakah sikap kita saat mendapat masalah dan juga menanggapi suatu masalah yang datang kepada kita?


Ciri orang yang bersikap Proaktif :

1. Tidak Mudah Tersinggung
2. Bertanggung Jawab
3. Berpikir Sebelum Bertindak






Ciri orang yang bersikap Reaktif :

1. Mudah tersinggung
2. Menyalahkan orang lain
3. Mudah marah dan mengeluh





Paling gampang adalah menganalisa diri kita sendiri, kita termasuk orang yang proaktif atau reaktif ?

dan kalau pertanyaan itu di tanyakan ke saya maka jawabannya adalah saya sekarang ini masih lebih banyak sikap Reaktif daripada Proaktif... hehehe.

Contoh masing-masing 1 aja kalau kebanyakan nanti Reaktifnya bisa panjangg bangett .. haha

Kenapa saya bisa bilang seperti itu, terkadang saya sangat reaktif, contoh sedang di jalan mau pergi kerja dan banyak orang yang mengendarai kendaraan nya dengan ceroboh. dan mengenai atau hampir pasti saya langsung kesal dan ngatain orang itu hohoho... yaa namanya juga emosi dan di kejar waktu ( Reaktif banget mas bro ) .

Kalo Proaktif pada saat di kantor ada masalah pada pekerjaan, saya di ajarin oleh atasan saya untuk selalu mencari jalan keluar dan beberapa pemikiran atau skema pada saat mau mengambil suatu keputusan agar masalah tersebut dapat selesai dengan sebaik baiknya.


Observasi terhadap orang paling dekat, pemimpin di kantor yaa saya bisa bilang dy masih 60:40 antara Proaktif dan Reaktif, kenapa saya bisa menilai 60 : 40 karena saya dekat sebatas teman kerja dan saya tidak terlalu tau tentang kepribadian dari atasan saya. yaa hanya sebatas tentang pekerjaan.

 Kadang dia membawa masalah pribadi ikut ke dalam pekerjaan, jadi itu kesalahan dia tetapi saya yang kena...so sadd :(

Tapi untuk memecahkan suatu masalah dia tipe orang yang sangat Proaktif dalam menanggapi dan menyelesaikan masalah - masalah yang ada.































Jadi, Apakah anda termasuk orang yang Proaktif atau Reaktif ? ;) 


God Bless You . 


Minggu, 09 April 2017

Seorang Pemimpin ( LEADERSHIP )


PEMIMPIN ( Leadership )



Jika kita mendengar kata pemimpin, siapa yang akan muncul di dalam benak kamu?
Jadi kalo gw sendiri juga bingung kalau dulu di tanya seperti ini, kebetulan sekarang sudah ga bingung tuh. Kenapa? Karena gw sendiri pun banyak kagum dengan sosok pemimpin pemimpin di pemerintahan kita maupun di kantor di tempat gw bekerja sekarang.

Jadi, kalo di tanya pemimpinn yang gw mau coba ikutin atau seenggaknya gw bisa kayak beliau adalah Kepala Divisi di kantor gw sekarang, kenapaa dia ? Karena menurut gw dia pemimpin yang bisa di andalkan dalam berbagai masalah yang di hadapi oleh divisi pajak yang ada di kantor gw dan sangat menjaga bawahannya, ituu di luar sifat pribadi nya dia yaa hehe. Wahh kalo di tanya di kantor ada lagi atau ga yang muncul di benak gw pas di tanya seorang pemimpinn ada lagi nih bawahannya si Kepala Divisi, Kepala Bagian yang langsung mentorin gw, dia ngajarin gw dari 0 sampe sekarang ga bisa ga kagum dah ama dia haha.


Nahh ini dia nih yang bakal keluar dari jawaban gw pas di tanya seorang pemimpin dalam pemerintahan... 





So, somay kak? bukan hahaha ( efek laper ), Jadii kalo di tanya pemimpin dilahirkan atau di bentuk ?

Jawaban gw sendri yaa dua dua nya karena kalo ga di lahirkan bagaimana mau di bentuk, tapi yang paling penting saat dilahirkan kita bisa lihat benih benih seorang pemimpin yang ada di karakter seseorang dan tinggal bagaimana kita membentuk agar bisa jadi seorang pemimpin.

Lebih sulit mana, memimpin orang lain atau diri sendiri?

wahh susah nih jawabnya haha. Kalau buat gw lebih susah mengatur diri sendiri karena kadang kita terlalu memanjakan diri sendiri, yahh karena gw sendiri memang sulit untuk memimpin diri sendiri dulu, tapi sekarang dah mendingan kok hoho, better than before lahh intinya. Kalau kita sudah bisa memimpin diri sendiri akan lebih baik lagi untuk memimpin orang lain,

Next.

Apa sih masalah mendasar yang dimiliki oleh pemimpin - pemimpin yang gagal ?

hmm kaloo di tanya seperti itu jawaban gw adalah seorang pemimpin yang gagal versi gw

1. Tidak bisa intropeksi diri.
2. Sifat yang boss banget / yang tidak menunjukan seorang pemimpin yang baik dan benar.
3. Tidak mau bertanya pada orang lain.
4. Sombong.
5. Tidak belajar dari pengalaman.

Lanjut ke Determinisme sebelum masuk ke determinisme gw mau menjelaskan apa itu Determinisme menurut mbah google dan buku dan dosen gw. hehe

Determinisme itu adalah Keyakinan filosofis bahwa semua peristiwa terjadi sebagai akibat dari adanya beberapa keharusan dan karena nya tak terelakkan. Ada banyak determinisme tergantung dari prakondisi apa yang dianggap sebagai penentu dari suatu peristiwa atau tindakan.

Jadi Kalau di tanya apa sih determinisme gw?

Determinisme gw itu, waktu gw awal - awal kuliah karena terlalu suka akan games dan ngumpul bareng temen gw, nilai kuliah gw bisa di bilang ancur dah hohoho ( masih bisa ketawa lagi ).

Nah di saat itu gw di tanya kenapa bisa nilai ancur dan gw menjawab karena cape abis kerja dan dosennya kurang asik mengajarnya dan banyak lagi alesan alesan lain yang bermunculan.

Bagaimana cara mengatasinya?

Kalau Menurut gw kalau orangnya bandel kayak gw ya tunggu aja sampai dia menyesal kenapa melakukan hal kayak gitu dari situ baru deh kita kasi semangat buat bangkit lagi dan banyak juga support dari temen dan keluarga, itu sih yang bikin gw bisa fight lagi untuk mau kuliah, padahal dulu dah sempet mikir dah lah males kuliah. sampai-sampai sekarang bayar kuliah sendiri padahal dulu dah enak di bayarin pas kuliah dan di kantor juga baru terbuka kalau ijazah dan ilmu itu penting di kerjaan yang memang sesuai dengan kuliah yang kita ambil. Dan yang penting juga gw bisa jadi lebih deket sama Tuhan. God Bless.

Thank You.